Rabu, 31 Oktober 2012

So, Too. Either. Neither

Penggunaan kata TOO, SO, EITHER dan NEITHER
Kata TOO dan SO, EITHER dan NEITHER artinya sama, yaitu JUGA. Dalam Bahasa Indonesia contohnya seperti ini :

Ana : Apakah kamu haus ?
Ani : Ya, tentu saja, karena cuaca sangat panas.
Ana : Demikian juga saya. (Maksudnya: saya juga haus saat ini)

Kata JUGA digunakan untuk menyingkat kalimat "Saya juga haus saat ini". Dalam Bahasa Inggris, penggunaannya agak beda. Kata TOO dan SO digunakan khusus kalimat berita, sedangkan kata EITHER dan NEITHER untuk kalimat negatif, dengan susunan kalimat yang berbeda juga. Susunannya sbb. :

SO + kata kerja bantu (auxiliary) + subyek kata ganti orang
subyek kata ganti orang + kata kerja bantu (auxiliary) + TOO

Contohnya :
Ana : Are you thirsty ? (Apakah kamu haus ?)
Ani : Of course. It is very hot today. (Ya, cuaca sangat panas hari ini)
Ana : So am I ( atau bisa dijawab I am too) artinya : demikian juga saya.

Berikutnya, bila berupa kalimat negatif, digunakan EITHER atau NEITHER

Ana : I am not hungry, (Saya tidak lapar)
Ani : Neither am I atau I am not either ( Demikian juga saya)

Perlu diingat bahwa kata kerja bantu (auxiliay) yang digunakan dalam jawaban singkat menyesuaikan dengan bentuk waktunya, lamapu , sekarang atau yang akan datang.Misalnya :

Ana : I didn't go to school yesterday. (Saya tidak masuk sekolah kemarin)
Ani : I did not either atau bisa dijawab Neither did I (Demikian juga saya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar